Pangkoopsud II Hadiri Kegiatan Donor Darah dalam Rangka Peringatan HUT Ke-79 TNI AU TA. 2025 di Makoopsud II

Pangkoopsud II Hadiri Kegiatan Donor Darah dalam Rangka Peringatan HUT Ke-79 TNI AU TA. 2025 di Makoopsud II/Pen Koopsud II
Pangkoopsud II Hadiri Kegiatan Donor Darah dalam Rangka Peringatan HUT Ke-79 TNI AU TA. 2025 di Makoopsud II/Pen Koopsud II

Matarakyat24.com –Panglima Komando Operasi Udara II Marsda TNI Deni Hasoloan S, menghadiri kegiatan donor darah dalam rangka Peringatan HUT Ke-79 TNI Angkatan Udara Tahun 2025 di Gedung Serbaguna S. Suryadarma Makoopsud II, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat, (28/2/2025).

TNI AU tidak hanya berfokus pada tugas utamanya dalam menjaga kedaulatan udara, tetapi juga memberikan kontribusi dalam bidang kesehatan yang sangat penting bagi masyarakat. Dengan melakukan kegiatan seperti ini, TNI AU menunjukkan bahwa keberadaannya bukan hanya untuk melindungi negara dari ancaman eksternal, tetapi juga untuk hadir dan membantu masyarakat dalam situasi yang membutuhkan.

Kegiatan donor darah ini menjadi simbol kepedulian TNI AU terhadap sesama dan mempererat hubungan antara TNI AU dan masyarakat. Harapannya, kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan sebagai wujud nyata bakti TNI AU dalam memberikan manfaat kepada masyarakat.

Kegiatan tersebut diawali dengan registrasi peserta donor darah bagi personel perwakilan Koopsud II, Kosek II, dan perwakilan instansi TNI – Polri di wilayah Makassar dengan total 325 personel.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua PIA AG. D.II Koopsud II, beserta pengurus, Ketua PIA AG. Cab.7/DII Lanud Sultan Hasanuddin, beserta pengurus, Pangkoopsud II, Kas Koopsud II, Ir Koopsud II, Danlanud HND, Danwingko II Kopasgat, dan para Pejabat Koopsud II, Pejabat Lanud HND serta Pejabat Kosek II.(Red-1)

Respon (2)

  1. I am curious to find out what blog system you happen to be using? I’m experiencing some small security problems with my latest website and I would like to find something more risk-free. Do you have any solutions?

  2. Howdy! Quick question that’s completely off topic. Do you know how to make your site mobile friendly? My site looks weird when browsing from my iphone 4. I’m trying to find a template or plugin that might be able to resolve this problem. If you have any recommendations, please share. Thank you!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *