Matarakyat24.com — Dewan Pimpinan Wilayah Hidayatullah Provinsi NTT menggelar Lailatul Ijtima dan Tarhib Ramadhan pada Sabtu-Ahad (22-23/02/2024) diKampus Pratama DPD Hidayatullah Kota Kupang. Ketua DPW Hidayatullah Ustadz Nurdin Potok dalam sambutannya mengatakan “Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada jamaah dalam rangka mempersiapkan diri menyambut datangnya Bulan suci Ramadhan, mempererat ukhuwah dan kebersamaan dalam umat, dan menjalin kepedulian sosial selama Ramadhan.
Kegiatan ini akan dimulai dengan Halaqoh Qur’an, dilanjutkan Talkshow, sholat Lail dan shubuh berjamaah serta pertandingan Futsal antar DPW, DPD, yayasan dan amal usaha di Hidayatullah” jelas Nurdin.
Kegiatan akan dilakukan dengan pendekatan diskusi interaktif dan kajian mendalam dalam rangka penguatan 3 aspek yakni aspek spiritual, aspek fikih dan aspek Ukhwah bersama Ustadz Syaiful Bahri, S. Ag MH, Ustadz Abdullah Syahrul, S.Sy dan Drs, Abdul Hadi., M. Ag yang akan dimoderatori oleh sekertaris pemuda Hidayatullah NTT , Zulkifli Muhammad S.Pd.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah peserta saat Ramadhan 1446 H nantinya.***












