Matarakyat24.com, Padangpanjang – Pemerintah Kota Padangpanjang mengikuti rapat koordinasi nasional secara daring yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Jumat (18/07/2025), bersama sejumlah kementerian dan lembaga strategis.
Rapat yang diselenggarakan melalui Zoom Meeting ini juga dihadiri Wakil Menteri Sekretaris Negara Juri Ardiantoro, Sekretaris Kemenko Ayodhia G. L. Kalake, serta seluruh kepala daerah se-Indonesia. Dari Padangpanjang, rapat disaksikan langsung oleh Sekdako Sonny Budaya Putra, jajaran OPD terkait, dan Kepala Dinas Pangan dan Pertanian, Ade Nafrita Anas. Penulis turut menyaksikan langsung jalannya rapat dari Balaikota Padangpanjang.
Satgas MBG Sudah Dibentuk, 5 Lokasi SPPG Disiapkan
Salah satu agenda utama adalah percepatan program prioritas nasional Makan Bergizi Gratis (MBG). Mendagri meminta seluruh daerah segera membentuk satuan tugas (Satgas) dan menyampaikan laporan perkembangan dalam dua pekan ke depan.
Di Padangpanjang, Satgas MBG sudah dibentuk dan diketuai langsung oleh Sekdako. Selain itu, lima calon lokasi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) telah ditetapkan, dua di antaranya dalam tahap pembangunan dapur, satu di Padang Kayo (dekat Islamic Centre) dan satu lagi di depan Baramas (Yayasan Maarif). Ketiga calon lokasi lainnya dalam proses persiapan. Semua SPPG akan dikembangkan dengan standar kebersihan dan keamanan pangan yang ketat, sesuai arahan pemerintah pusat.
Siap Ikuti Launching Koperasi Merah Putih
Agenda kedua membahas peluncuran serentak Koperasi Merah Putih pada Senin, 21 Juli 2025. Presiden dijadwalkan hadir langsung di Kec. Wonosari, Kel. Klaten, Jawa Tengah. Sementara gubernur dan kepala daerah lainnya mengikuti dari lokasi masing-masing. Di Sumbar, launching dipusatkan di Kabupaten Dharmasraya.
Padangpanjang menyatakan siap mengikuti kegiatan ini. Seluruh enam belas kelurahan telah memiliki akta notaris, menandakan kesiapan administratif yang merata di seluruh kota.
Persiapan HUT ke-80 RI: Logo Diluncurkan Hari Ini
Poin terakhir rapat membahas persiapan peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia. Wamensesneg Juri Ardiantoro mengimbau seluruh pemerintah daerah menyemarakkan peringatan dengan lomba-lomba yang mendukung program prioritas nasional, seperti koperasi, ketahanan pangan, dan semangat gotong royong.
Logo resmi HUT RI ke-80 dijadwalkan baru akan diluncurkan secara serentak hari ini oleh pemerintah pusat. Daerah diminta segera mengadopsi logo tersebut dan menyelaraskan tema kegiatan dengan semangat nasional yang diusung pemerintah. (jun)