Darizal Sebut Kunci Pemanfaatan Ruang Digital Bagi Millenial Kreativitas

Matarakyat24.com, Painan – “Kita memasuki fase ke empat revolusi industri yang merujuk kepada perkembangan teknologi dunia yang terfokus kepada teknologi digital” ujar Darizal (Anggota Komisi I DPR RI) dalam seminar merajut nusantara dengan tajuk “Pentingnya Pemanfaatan Digital bagi Generasi Milenial”” pada Rabu (26/7/2023).

Era ini dimulai dari penemuan internet. Dalam teknologi digital, informasi dapat diperoleh tanpa batas ruang dan waktu.

Dengan perkembangan ponsel pintar dan media sosial membuat setiap orang terakses informasi tanpa terbatas.

Revolusi industri pada fase ke empat mendorong perubahan pola hidup masyarakat, dunia maya berubah menjadi dunia nyata, dunia maya mampu menggerakkan aktivitas dunia nyata.

“Saat ini kita dapat terhubung dengan siapa saja dari belahan dunia manapun, orang orang bisa berkumpul, berbagi ide dan fikiran dari tempatnya masing-masing tanpa harus bertemu langsung”, Tutur Darizal

Salah satu kunci pemanfaatan ruang digital bagi millenial adalah kreativitas, dengan kreatifitas ancaman dan tantangan mampu dirubah menjadi peluang bisnis.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *